APLIKASI AUGMENTED REALITY SEBAGAI MEDIA PEMASARAN BERBASIS ANDROID PADA BROSUR INDIHOME

RATNI, Niki (2020) APLIKASI AUGMENTED REALITY SEBAGAI MEDIA PEMASARAN BERBASIS ANDROID PADA BROSUR INDIHOME. Other thesis, Universitas Duta Bangsa Surakarta.

[thumbnail of Repository_160101203.pdf] Text
Repository_160101203.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (678kB)

Abstract

Berdasarkan data yang diperoleh dari Telkom Purwodadi, pada tahun 2019 khususnya 3 bulan terakhir pengalami penurunan. Hal ini di karena sebagian masyarakat area kabupaten Grobogan masih belum mengerti mengenai produk indihome. Saat ini Telkom Area Purwodadi melakukan penjualan dengan cara door to door menggunakan brosur yang telah disediakan. Selain menggunakan metode door to door penjualan di Telkom Purwodadi juga menfaatkan media melalui siaran radio dan media digital seperti facebookAds, Instagram dan GoogleAds. Dalam pengamatan penulis media pemasaran brosur dianggap kurang menarik oleh pelanggan dikarenakan pelanggan malas untuk membaca, sedangkan media pemasaran melalui siaran radio dan pemanfaatan media sosial kurang maksimal dikarenakan masyarakat area Kabupaten Grobogan belum mengetahui tentang indihome.
Aplikasi ini dirancang dan dikembangkan menggunakan tahapan metode Multimedia Development Life Cycle (MDLC) meliputi tahapan membuat konsep, perancangan, pengumpulan bahan, membuat keseluruhan objek, pengujian dan implementasi. Tahap analisis untuk menjawab rumusan masalah dan mengumpulkan data, perancangan aplikasi untuk merancang storyboard, pembuatan aplikasi untuk membuat desain hingga system aplikasi dan tahapan pengujian untuk uji coba aplikasi yang sudah dibuat. Pada tahap pembuatan menggunakan beberapa software pendukung seperti Blender untuk merancang objek 3 dimensi, Unity 3d dan Vuforia untuk menjalankan objek yang telah dibuat dan untuk dimensi menjadi AR. Pada tahap pengujian disimpulkan bahwa aplikasi dapat dijalankan pada berbagai macam smartphone berbasis android. Pada hasil pengujian terhadap responden disimpulkan bahwa aplikasi ini mudah digunakan untuk para sales, serta memiliki nilai komunikatif visual. Penelitian ini menghasilkan aplikasi multimedia berbasis mobile android yang dapat memberikan informasi mengenai brosur indihome dalam bentuk visualisasi objek 3 dimensi.

Kata kunci : Unity 3D, Augmented Reality Technology, Indihome, Brosur.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: T Technology > T Technology (General)
Divisions: Fakultas Ilmu Komputer > S1 - Sistem Informasi
Depositing User: Perpustakaan Fikom
Date Deposited: 03 Aug 2021 02:52
Last Modified: 03 Aug 2021 02:52
URI: https://eprints.udb.ac.id/id/eprint/342

Actions (login required)

View Item
View Item