Sistem Informasi Pendaftaran Pasien Rawat Jalan Berbasis Online Di Klinik Pratama Nurifa Kartasura

RIDHO, Fathur (2019) Sistem Informasi Pendaftaran Pasien Rawat Jalan Berbasis Online Di Klinik Pratama Nurifa Kartasura. Other thesis, Universitas Duta Bangsa Surakarta.

[thumbnail of Fathur Ridho 2016072.pdf] Text
Fathur Ridho 2016072.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (4MB)

Abstract

ABSTRAK

FATHUR RIDHO

Sistem Informasi Pendaftaran Pasien Rawat Jalan Berbasis Online Di Klinik Pratama Nurifa Kartasura

Perkembangan teknologi informasi mempunyai dampak sangat besar terhadap semua bidang kehidupan. Salah satunya pada bidang kesehatan yaitu klinik. Klinik Pratama Nurifa Kartasura terletak di Kios Pasar Bumirejo Jalan Slamet Riyadi, Kartasura, Kabupaten Sukoharjo. Proses pendaftaran pasien rawat jalan di Klinik Pratama Nurifa Kartasura masih menggunakan sistem manual atau tulis tangan sehingga pelayanan yang diberikan belum maksimal. Tujuan umum penelitian ini yaitu membangun sistem informasi pendaftaran pasien rawat jalan di Klinik Pratama Nurifa Kartasura yang dapat memberikan pelayanan kesehatan menjadi akurat dan efisien.
Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian deskriptif dengan metode pengumpulan data melalui observasi dan wawancara. Subjek dalam penelitian ini adalah petugas pendaftaran dan objek dalam penelitian ini kediatan pendaftaran rawat jalan di Klinik Pratama Nurifa Kartasura.
Sistem informasi pendaftaran pasien rawat jalan berbasis online di Klinik Pratama Nurifa Kartasura yang mampu menampilkan data terkait identitas pasien, rekapitulasi laporan secara otomatis baik laporan pasien perhari, laporan berdasarkan kunjungan, laporan berdasarkan poli, dan laporan berdasarkan pembayaran serta dapat diunduh maupun cetak langsung.
Pengolahan data dan pelaporan sistem informasi pendaftaran pasien rawat jalan berbasis online di Klinik Pratama Nurifa Kartasura dapat mengoptimalkan proses pengolahan data dan pelaporan untuk menjadi informasi penting.

Kata kunci : Sistem informasi, pendaftaran, rawat jalan dan klinik.
Kepustakaan : 14 (2000-2006)

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: R Medicine > R Medicine (General)
Divisions: Fakultas Ilmu Kesehatan > D3 - Rekam Medis dan Informatika
Depositing User: Perpustakaan Fikes
Date Deposited: 09 Jul 2020 04:28
Last Modified: 09 Jul 2020 04:28
URI: https://eprints.udb.ac.id/id/eprint/93

Actions (login required)

View Item
View Item