DARMAWAN, MUHAMMAD DIKI (2022) IMPLEMENTASI APPLICATION PROGRAMMING INTERFACE RAJAONGKIR DAN MIDTRANS PAYMENT GATEWAY PADA RANCANG BANGUN SISTEM INFORMASI E-COMMERCE BERBASIS WEBSITE. Other thesis, Universitas Duta Bangsa Surakarta.
Cover dan Abstrak.pdf - Preview
Restricted to Registered users only
Download (550kB)
Bab 1.pdf - Preview
Restricted to Registered users only
Download (343kB)
Bab 2.pdf - Preview
Restricted to Registered users only
Download (337kB)
Bab 3.pdf - Preview
Restricted to Registered users only
Download (3MB)
Bab 4.pdf - Preview
Restricted to Registered users only
Download (9MB)
Bab 5.pdf - Preview
Restricted to Registered users only
Download (183kB)
Daftar Pustaka.pdf - Preview
Restricted to Registered users only
Download (32kB)
Lampiran.pdf - Preview
Restricted to Registered users only
Download (367kB)
Artikel Publikasi.pdf - Preview
Restricted to Registered users only
Download (505kB)
Abstract
Bisnis toko variasi rayon adalah bisnis yang bergerak dibidang penjualan kain yang tentunya berfokus pada berbagai macam kain rayon. Permasalahan yang dialami oleh pelanggan adalah susah mencari produk kategori seperti motif dari kain rayon tersebut, dan mengecek persediaan stok produk dengan cara aktif bertanya dengan admin, sedangkan pada sisi pengelola toko atau admin adalah membalas chat satu persatu dari pelanggan dan harus mengecek konfirmasi pembayaran yang serta juga harus mengecek harga ekspedisi yang terkait untuk melakukan pengiriman, kondisi tersebut sangatlah tidak efektif serta pencatatan dan laporan penjualan ataupun pencatatan stok product masuk dilakukan secara manual dengan excel. Sehingga sering terjadi kesalahan dalam proses pembuatan laporan dan terkadang admin lupa untuk mengupdate stok barang jika ada barang yang masuk. Kehadiran sistem informasi dengan integrasi pengiriman dan pembayaran melalui API dapat dapat memberikan kemudahan untuk pelanggan dan toko variasi rayon dalam proses penjualan, pengolahan data, dan memberikan pelayanan kepada pelanggan.
Dalam penelitian ini metode yang dikembangkan oleh peneliti adalah menggunakan metode Waterfall, yang dimana terdapat tahapan - tahapan requirement, design, implementation, verification, maintenance. Untuk pembangunan sistem menggunakan bahasa pemrograman PHP dengan framework Laravel dengan sistem ini dibagi menjadi dua role yaitu user dan admin.
Hasil dari penelitian ini pelanggan dapat dengan mudah melihat katalog penjualan jenis kain yang dijual dan dapat melakukan transaksi secara online dengan adanya integrasi pembayaran melalui Midtrans Payment Gateway. Selain itu dapat melakukan estimasi biaya ongkos kirim melalui integrasi API RajaOngkir dengan adanya sistem mempermudah pemilik toko dalam mengelola penjualan, laporan, dan stok barang. Pengujian dilakukan menggunakan Black box testing dan untuk menguji fungsi sistem dan antar muka. Dari pengujian yang dilakukan menunjukkan bahwa sistem dapat berjalan dengan baik sesuai dengan fungsionalitasnya.
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | E-commerce, Midtrans Payment Gateway, RajaOngkir, PHP, Laravel, Waterfall, Pengujian Black box |
Subjects: | T Technology > T Technology (General) |
Divisions: | Fakultas Ilmu Komputer > S1 - Sistem Informasi |
SWORD Depositor: | Perpustakaan Fikom |
Depositing User: | Perpustakaan Fikom |
Date Deposited: | 08 Jan 2024 02:22 |
Last Modified: | 08 Jan 2024 02:22 |
URI: | https://eprints.udb.ac.id/id/eprint/1306 |