Adi, Ahmad Khairul (2024) RANCANG BANGUN SISTEM INFORMASI ABSENSI DAN PENGGAJIAN KARYAWAN BERBASIS WEBSITE PADA KONTER NFG CELL MENGGUNAKAN DETECTION LOCATION. Other thesis, Universitas Duta Bangsa Surakarta.
Cover dan Abstrak.pdf - Preview
Restricted to Registered users only
Download (536kB)
Bab 1.pdf - Preview
Restricted to Registered users only
Download (205kB)
Bab 2.pdf - Preview
Restricted to Registered users only
Download (436kB)
Bab 3.pdf - Preview
Restricted to Registered users only
Download (1MB)
Bab 4.pdf - Preview
Restricted to Registered users only
Download (2MB)
Bab 5.pdf - Preview
Restricted to Registered users only
Download (128kB)
Daftar Pustaka.pdf - Preview
Restricted to Registered users only
Download (32kB)
Lampiran.pdf - Preview
Restricted to Registered users only
Download (453kB)
Artikel Publikasi.pdf - Preview
Restricted to Registered users only
Download (400kB)
Abstract
Sistem informasi absensi dan penggajian karyawan memainkan peran
penting dalam manajemen sumber daya manusia, terutama di usaha perdagangan
yang berkembang pesat seperti Konter NFG Cell. Konter ini bergerak di bidang
penjualan kuota internet, pulsa, dan aksesoris HP, dengan tiga cabang dan enam
belas karyawan yang terus bertambah. Saat ini, Konter NFG Cell menghadapi
masalah dengan sistem absensi dan penggajian yang masih dilakukan secara
manual, yang melibatkan pencatatan absensi melalui chat grup dan penggajian yang
ditulis dalam pembukuan. Proses ini sering menimbulkan kesalahan perhitungan
dan keterlambatan dalam pembayaran, yang mempengaruhi loyalitas dan kinerja
karyawan.
Penelitian ini bertujuan untuk merancang dan membangun sistem informasi
absensi dan penggajian berbasis web yang terintegrasi dengan fitur detection
location untuk memastikan akurasi absensi karyawan di lokasi konter. Sistem ini
dikem bangkan menggunakan metode waterfall, yang meliputi analisis kebutuhan,
desain, implementasi, pengujian, dan pemeliharaan. Aplikasi ini dibangun dengan
menggunakan bahasa pemrograman PHP berbasis framework CodeIgniter dan
database MySQL.
Metode PIECES digunakan untuk menganalisis kelemahan sistem yang ada,
sementara pemodelan sistem dilakukan dengan UML. Hasil dari penelitian ini
adalah sebuah aplikasi web yang mempermudah proses absensi dan penggajian,
meningkatkan akurasi, serta efisiensi dalam pengelolaan data karyawan di Konter
NFG Cell. Dengan adanya sistem ini, diharapkan kesalahan dalam perhitungan gaji
dapat diminimalkan, dan proses pembayaran menjadi lebih tepat waktu, yang pada
gilirannya akan meningkatkan kepuasan dan kinerja karyawan.
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Sistem Informasi, Absensi, Penggajian, Detection Location, Konter NFG Cell |
Subjects: | T Technology > T Technology (General) |
Divisions: | Fakultas Ilmu Komputer > S1 - Sistem Informasi |
SWORD Depositor: | Perpustakaan Fikom |
Depositing User: | Perpustakaan Fikom |
Date Deposited: | 18 Sep 2024 01:51 |
Last Modified: | 18 Sep 2024 01:51 |
URI: | https://eprints.udb.ac.id/id/eprint/2792 |