DAHLAN, Umar Isnainy (2020) SISTEM INFORMASI PENDAFTARAN NIKAH KECAMATAN SELOGIRI BERBASIS WEBSITE. Other thesis, Universitas Duta Bangsa Surakarta.
Repository_160101089.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only
Download (779kB)
Abstract
SISTEM INFORMASI PENDAFTARAN NIKAH KECAMATAN SELOGIRI BERBASIS WEBSITE
Oleh :
Umar Isnainy Dahlan
160101089
Sistem pendaftaran nikah di KUA Kecamatan Selogiri masih mengharuskan calon pengantin datang ke KUA untuk melakukan pendaftaran kemudian kembali lagi ke KUA untuk melihat informasi jadwal dan pengumpulan berkas persyaratan nikah. Kemudian dalam proses penyampaian informasi, jadwal dan persyaratan lainnya, pihak KUA kurang efektif dalam penyampaiannya. Hal ini membutuhkan waktu yang cukup lama bagi calon pengantin untuk mendaftar, sehingga proses pelayanan menjadi kurang maksimal karena calon pengantin harus sering datang ke KUA untuk mengetahui perkembangan proses pendaftarannya.
Tujuan penelitian ini adalah untuk merancang dan mengembangkan Sistem Informasi Pendaftaran Nikah Berbasis Website menggunakan bahasa pemrograman PHP, database MySQL dan metode pendekatan Waterfall. Metode pengumpulan data yaitu metode observasi, wawancara, metode pustaka, dan dokumentasi. Metode analisis kelemahan sistem menggunakan PIECES. Sebagai alat analisis dan desain sistem yaitu workflow, UML dan Relasi Antar Tabel. Software yang digunakan sublime text 3 sebagai editor text, opera mini sebagai browser dan PHP sebagai tool pembuatan sistem.
Hasil dari penelitian ini berupa Sistem Informasi Pendaftaran Nikah Berbasis Website untuk membantu pelayanan pencatatan nikah dari mulai pendaftaran sampai tahap pengeluaran jadwal, laporan dan informasi yang berkaitan dengan teknis pelayanan bagi pihak KUA Kecamatan Selogiri serta membuat calon pengantin lebih mudah untuk mendaftar maupun melihat pelayanan yang diberikan oleh pihak KUA Kecamatan Selogiri.
Kata Kunci : SIKAH, KUA, Jadwal, Nikah
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Subjects: | T Technology > T Technology (General) |
Divisions: | Fakultas Ilmu Komputer > S1 - Sistem Informasi |
Depositing User: | Perpustakaan Fikom |
Date Deposited: | 11 Jun 2021 21:05 |
Last Modified: | 11 Jun 2021 21:05 |
URI: | https://eprints.udb.ac.id/id/eprint/287 |