Wicaksono, Hana Putra (2024) PENGEMBANGAN SISTEM REKOMENDASI PENJUALAN PRODUK PADA TOKO HARDWARE KOMPUTER DENGAN METODE PROTOTYPE BERBASIS WEB. Other thesis, Universitas Duta Bangsa Surakarta.
Cover dan Abstrak.pdf - Preview
Restricted to Registered users only
Download (530kB)
Bab 1.pdf - Preview
Restricted to Registered users only
Download (307kB)
Bab 2.pdf - Preview
Restricted to Registered users only
Download (239kB)
Bab 3.pdf - Preview
Restricted to Registered users only
Download (3MB)
Bab 4.pdf - Preview
Restricted to Registered users only
Download (2MB)
Bab 5.pdf - Preview
Restricted to Registered users only
Download (187kB)
Daftar Pustaka.pdf - Preview
Restricted to Registered users only
Download (42kB)
Lampiran.pdf - Preview
Restricted to Registered users only
Download (310kB)
Artikel Publikasi.pdf - Preview
Restricted to Registered users only
Download (224kB)
Abstract
ABSTRAK
PENGEMBANGAN SISTEM REKOMENDASI PENJUALAN PRODUK PADA TOKO HARDWARE KOMPUTER DENGAN METODE COLLABORATIVE FILTERING BERBASIS WEB
Oleh :
HANA PUTRA WICAKSONO 200103177
Toko hardware komputer di PT Ichwan Media Solusi merupakan usaha penjualan komponen komputer yang selama ini masih melakukan pencatatan transaksi secara manual. Penjual mencatat transaksi secara konvensional sehingga belum ada sistem yang secara otomatis memberikan rekomendasi produk kepada pelanggan. Hal ini menyebabkan terbatasnya pengalaman pengguna dan peluang peningkatan penjualan. Seiring berkembangnya teknologi, penggunaan sistem rekomendasi produk berbasis web dapat membantu pelanggan dalam memilih produk yang sesuai dengan preferensi mereka, serta membantu penjual dalam meningkatkan efisiensi transaksi.
Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan sistem rekomendasi penjualan produk menggunakan metode Collaborative Filtering yang diterapkan pada sistem berbasis web. Metode collaborative filtering digunakan dalam pengembangan sistem untuk memastikan kebutuhan pengguna dapat diakomodasi dengan baik melalui iterasi prototipe yang sesuai. Collaborative Filtering dipilih untuk menganalisis pola pembelian pelanggan dan merekomendasikan produk yang relevan berdasarkan data transaksi sebelumnya.
Hasil dari pengembangan sistem ini mencakup tiga hak akses utama, yaitu admin, kasir, dan pelanggan. Admin memiliki akses untuk mengelola dasbord, data produk, pelanggan, supplier, transaksi, serta laporan penjualan. Kasir dapat melakukan pencatatan transaksi dan pemantauan stok barang, sementara pelanggan dapat melihat produk, melakukan pemesanan, dan menerima rekomendasi produk berdasarkan riwayat pembelian mereka. Sistem ini diharapkan dapat memberikan kemudahan dalam pencatatan penjualan dan meningkatkan kepuasan pelanggan melalui rekomendasi produk yang lebih akurat.
Pengujian sistem dilakukan menggunakan metode black box, dan hasilnya menunjukkan bahwa sistem berfungsi dengan baik dan sesuai dengan harapan. Sistem ini mampu memberikan rekomendasi produk yang efektif berdasarkan pola transaksi sebelumnya dan diharapkan dapat meningkatkan efektivitas operasional penjualan di toko hardware komputer.
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Web, sistem rekomendasi, penjualan, collaborative filtering, prototyping, black box. |
Subjects: | T Technology > T Technology (General) |
Divisions: | Fakultas Ilmu Komputer > S1 - Teknik Informatika |
SWORD Depositor: | Perpustakaan Fikom |
Depositing User: | Perpustakaan Fikom |
Date Deposited: | 03 Oct 2024 06:35 |
Last Modified: | 03 Oct 2024 06:35 |
URI: | https://eprints.udb.ac.id/id/eprint/2885 |